22 January 2016

SoC dan Chipset Smartphone

 

Istilah SoC (System on Chip) berarti sebuah chip silikon yang didalamnya terdapat berbagai macam komponen. Dalam sebuah SoC, terintegrasi berbagai macam komponen yang mendukung kinerja smartphone. Di dalamnya terdiri dari sebuah processor, pengolah grafis, memory, USB controller, pengontrol manajemen daya, dan pengontrol konektivitas jaringan (WiFi, 3G, 4G LTE, dan sebagainya). Sedangkan chipset adalah istilah yang digunakan untuk menyebut SoC pada perangkat smartphone. Dan berikut macam-macam chipset yang ada pada smartphone maupun tablet :

Snapdragon
Siapakah produsen terbesar SoC pada perangkat Android saat ini ? Jawabannya adalah Qualcomm dengan Snapdragon-nya. Chip grafis Qualcomm mayoritas menggunakan chip grafis Adreno dan prosesor Cortex. Sedangkan untuk basis SoC menggunakan Krait dan arsitektur ARM. SoC Snapdragon sekarang ini telah hadir dalam berbagai varian, mulai dari yang low-end hingga high-end. Misalnya Microsoft Lumia 950 XL (Snapdragon 810)

Exynos
Exynos merupakan SoC yang dikembangkan oleh Samsung. Chipset dari Samsung ini umumnya digunakan untuk produk kelas atas, seperti Samsung Galaxy S6, Galaxy Note 5 dan beberapa Samsung Galaxy Tab.

Apple
Selain memproduksi iPhone dan iPad, Apple juga memproduksi SoC sendiri untuk produk mobile-nya. SoC Apple hanya digunakan pada perangkat besutannya sendiri. Contohnya seperti A8X yang digunakan pada iPad Air 2 atau S1 pada perangkat wearable Apple Watch.
  

Mediatek
Chipset dari Mediatek (MTK) saat ini cukup besar peredarannya. Banyak chipset dari perusahaan ini yang digunakan oleh berbagai vendor, seperti Sony, HTC, Xiaomi, Lenovo, Meizu dan lainnya. Hal ini disebabkan chipset Mediatek dikenal sebagai chipset murah, namun memiliki kemampuan yang baik. Mediatek mempunyai beberapa varian dengan bercirikan diawali dengan kode MT dan diikuti empat angka dibelakangnya. Contohnya MT6795 Helio X10 (HTC One M9s) dan MT6752 (Sony Experia C5 Ultra).

Intel
Intel telah lama dikenal sebagai produsen prosessor nomor 1 untuk PC. Pengalaman panjang itu tentu saja merupakan keuntungan besar buat mereka. Sementara para produsen lainnya masih menggunakan dan membuat SoC dengan arsitektur 20nm, Intel telah merilis SoC dengan menggunakan arsitektur 14nm, yaitu Cherry Trail. SoC besutan Intel ini bernama Intel Atom dengan versi terakhirnya BayTrail. Diantara penggunanya adalah Asus Zenfone 2 (Intel Atom Z3580)

Nvidia Tegra
Salah satu chipset andalan perusahaan ini adalah Nvidia Tegra 3 dan Nvidia Tegra 4. Perusahaan penyedia kartu grafis populer ini membuat chipset yang powerful, terutama untuk mendukung kebutuhan bermain games baik lewat tablet maupun smartphone.

OMAP
Chpset OMAP lebih dikenal di negara Amerika. Vendor yang banyak menggunakan chipset ini bukan berasal dari Asia. Sebut saja Motorola, Archos, dan juga Nokia. Namun chipset bikinan Texas Instruments ini pernah digunakan oleh Samsung, LG, Lenovo dan juga Huawei.

PXA
PXA adalah chipset yang dikembangkan oleh Marvell. Chipset ini memang jarang sekali terdengar. Namun beberapa perangkat Android ada yang menngunakannya. Daintaranya vendor Coolpad.

Allwinner
Allwinner adalah produsen SoC asal Tiongkok yang berfokus pada kelas menengah ke bawah. Salah satu produknya adalah SoC seri A dengan lini terdepan bernama A33. A33 memiliki empat inti prosesor Cortex-A7 serta sebuah chip grafis Male 400MP2.

* Diolah dari berbagai sumber


No comments:

Post a Comment