17 December 2013

Kreatifitas Belajar

Jika belajar dapat meningkatkan harga diri, maka jangan bayangkan belajar itu sebagai beban. Kalau belajar kita rasa sebagai beban, justru kita menjadi tertekan dan rendah diri. Lalu bagaimana seharusnya kita belajar ? Kreatiflah dalam belajar.


Cara belajar tidak harus seperti yang selama ini kita lakukan. Belajar juga harus tetap dapat kita lakukan dalam kondisi apa pun dan bagaimana pun. Temukan cara belajar kita sendiri yang sesuai dengan minat dan kenyamanan diri sendiri. Bisa saja belajar sambil mendengarkan musik selama itu dapat membuat kita lebih bersemangat. Ini merupakan contoh dari belajar kreatif yang saya maksud. Kreatifitas belajar sangat dibutuhkan agar segala kekurangan tertutupi dan kita pun dapat meraih cita-cita yang kita harapkan. Betul nggak ?! hehehe... ^_^

Belajar itu adalah suatu proses interaksi antara individu dengan lingkungannya yang memungkinkan terjadinya perubahan-perubahan yang relatif permanen pada pusat syaraf sentral (otak)- [kata ahli pendidikan lho ini ]. Belajar merupakan suatu perubahan tingkah laku ke arah yang lebih baik. Belajar terjadi melalui berbagai latihan atau pengalaman.Tingkah laku dan perbuatan manusia terbentuk dan bisa berubah karena belajar. Belajar itu suatu proses yang dilakukan seseorang dengan menggunakan berbagai bentuk perbuatan agar tujuannya tercapai.


Dasar untuk meraih kesuksesan adalah semangat. Dari semangat ini kita dapat menemukan kiat-kiat untuk mencapai sukses, diantaranya adalah belajar secara rutin dan sabar. Rutin dan berkesinambungan merupakan hal yang sangat mempengaruhi keberhasilan belajar. Karena melalui langkah ini mendorong kita untuk mengatur kegiatan belajar secara lebih baik, sehingga belajar menjadi terarah. Sedangkan masalah lain seperti keterbatasan buku atau fasilitas lain yang menunjang belajar bisa diatasi aktif. Semua jadwal yang telah dibuat harus dilaksanakan dengan disiplin dan senang hati. Jika mendapat kesulitan kita berani bertanya kepada guru atau teman kita sendiri kan ?!

Untuk itu, mari kita belajar lebih kreatif. Sesuaikan minat dan kemampuan belajar kita dengan sumber daya yang ada. Dengan semangat untuk sukses, mari kita giatkan belajar secara aktif, kreatif dan obyektif. Long life education !

No comments:

Post a Comment