Standar baru kartu memori SD (Secure Digital) yang dinamakan SD Specification Version 4.00 atau SDXC (SD Extended Capacity) akan hadir pada musim semi 2011 ini. SDXC merupakan generasi baru memory card yang berfungsi sebagai alat bantu penyimpanan data untuk beberapa perangkat yang kompatibel. Secara teknis, jenis kartu memori ini mampu mengupgrade kapasitas penyimpanannya lebih dari 32GB dan bahkan sampai 1 TB. Tidak hanya itu, SDXC juga mempunyai kecepatan transfer data mencapai 104 Mbps atau bahkan hingga 300 Mbps.
Kapabilitas SDXC mampu menghasilkan perangkat penyimpanan yang portabel dengan kapasitas sangat besar dan kecepatan yang tentunya luar biasa. Kemampuan ini memang sangat dibutuhkan bagi para pengguna yang sudah terbiasa memindahkan data-data elektronik dalam ukuran file besar. Dengan menggunakan kartu memori SDXC, pengguna mampu menyimpan file film (movie) 100 HD atau setara dengan 480 jam rekaman HD, atau pula setara dengan 136.000 slide foto. Waawww..... !!! :)
Dengan kemampuan kecepatan transfer data yang dihasilkannya, maka akan memungkinkan para pengguna kalangan profesional untuk mengaplikasikan perangkat ini dalam kamera video, sehingga akan meningkatkan total kapasitas frame-frame slide yang dapat direkam atau disimpan. Dari sebuah perangkat elektronik penyedia video, musik, ataupun konten elektronik lainnya, pengguna dapat mendownloadnya secara wireless ke ponsel yang telah diisi kartu memori ini. Kemudian dapat diputar ulang sesuai kebutuhan, misalnya saat dalam perjalanan.
Untuk mendongkrak kecepatannya, kartu ini menggunakan skema transfer baru dan juga pin baru. Dengan teknologi paralel yang sekarang dipakai akan diganti dengan teknologi transfer serial, yang juga akan tersedia untuk dipakai di SD Input/Output (SDIO). Dengan begitu membuat bus SD akan dapat dipakai sebagai bus internal di sistem embedded, seperti ponsel.
Kartu memori yang memiliki kecepatan yang nyaris 3x lipat ini memiliki form factor yang akan tetap sama seperti sebelumnya. Dengan pin-pin paralel yang tetap ada ini berarti kartu SDXC akan bisa dipakai, ditulisi dan dibaca oleh SD card reader lama, yang tentu saja pada laju yang lebih lambat. Oleh karenanya para vendor perangkat elektronik harus menyediakan SDIO yang mampu membaca kartu memori jenis ini dengan kecepatan yang sesuai.
No comments:
Post a Comment